Jakarta Gelar Ratusan Acara Meriahkan Malam Tahun Baru 2014

acara malam tahun baru 2014 ancolTidak kurang dari 194 acara untuk memeriahkan malam tahun baru 2014 digelar diseluruh wilayah jakarta. Semua jenis hiburan dan peragaan akan ditampilkan dari hiburan musik, kesenian tradisional, music modern hingga pemutaran film akan mewarnai malam tahun baru 2014 di jakarta dan kepulauan seribu. Acara akan dimulai tepat pukul 19.00 WIB dan akan berakhir pada dini hari.

Pemerintah kota Jakarta menyebutkan di Jakarta Pusat sendiri sudah ada 84 acara yang tersebar di 52 titik perayaan. Acara yang tidak kalah dinantikan yaitu Jakarta Night Festival digelar secara meriah disepanjang jalan dari gedung Indosat hingga dukuh atas. Terdapat 12 panggung rakyat yang didirikan disepanjang jalan tersebut.

Untuk wilayah Jakarta utara, terdapat 15 acara, di jakarta barata ada 26 titik kumpul dengan 27 acara, di Jakarta selatan digelar 64 acara dan di Jakarta Timur ada 5 acara yang diadakan. 

Warga Kepulauan Seribu akan disuguhkan hiburan rakyat yang digelar di empat pulau. Di Pulau Pramuka akan disajikan kesenian gambang kromong. Kemudian di Pulau Tidung dan Pulau Untung Jawa ada pagelaran musik dan seni tradisi. Dan Pulau Bidadari digelar musik hidup, gala dinner, dan pesta kembang api.

Pemusatan pesta perayaan malam tahun baru 2014 di Jakarta Utara akan berlangsung di kawasan Ancol. Terdapat 3 panggung super megah yang didirikan di kawasan Ancol ini. Nantinya warga akan dihibur dengan penampilan musisi-musisi ibukota.

Di Beach Pool Ancol akan disajikan atraksi BMX, DJ Percussion, Stuntman atraction, Queen Percussion, dan Fire Dance. Warga yang datang ke Putri Duyung Cottage juga dapat melihat pesta kembang api selama 17 menit dikawasan tersebut.

Di wilayah lainnya seperti Jakarta Timur perayaan malam tahun baru pada tahun ini berpusat di TMII. Di kawasan TMII ini akan diadakan pagelaran wayang kulit Jawa Timuran yang mengambil lokasi di panggung pagelaran garuda. Selain itu juga akan diadakan hiburan dangdut dari OM kaliza dan OM sagita lalu dilanjutkan dengan pesta kembang api pada saat pergantian tahun 2014.
SHARE

About Adnan Resa Fahroni

A publisher which want to help you find more information about what you looking for. For More Information and contact person dont be shame to write your comment and your opinion on this blog.. regard.. thanx :)
    Blogger Comment
    Facebook Comment

0 comments:

Posting Komentar